Pembuatan Daftar Isi Otomatis
Untuk memudahkan orang melihat isi buku atau tulisan yang sudah dibuat, biasanya akan melihat daftar isi apabila dikerjakan secara manual, selain memakan waktu juga membuat kepala pusing karena anda harus melihat bolak-balik pindah halaman, terus mengetik ulang bagian-bagian yang harus ditulis dalam daftar isi ditambah dengan nomor halaman.
Dalam Mocrosoft Word ada fasilitas untuk membuat daftar isi otomatis, sehingga kita tidak perlu bolak-balik pindah halaman untuk melihat bagian yang akan ditulis. Disini manfaat dari style and formating, bullets and numbering, caption dan section break. Untuk membuat daftar isi otomatis gunakan fasilitas index and tables.
Masuk menu insert - reference - index and tables.
Setelah muncul kotak dialog index and tables, pilih table of contents.
Dalam kotak dialog table of contents ada beberapa menu dan kolom yang bisa digunakan untuk mengubah format tampilan daftar isi yang akan buat. Hasil perubahan dapat dilihat pada kolom print preview.
Setelah anda selesai anda klik OK.
0 Komentar:
Posting Komentar
Berlangganan Posting Komentar [Atom]
<< Beranda